Skip to main content

Mitos dan Fakta tentang Rusia, serta Tips and Tricks Tinggal di Rusia

Kuil Budha di Republik Kalmyk di Rusia


Beberapa mitos dan fakta yang masih beredar di antara orang Indonesia yang belum mengenal Rusia


Rusia adalah negara Komunis

Pemikiran yang masih dipegang oleh banyak orang Indonesia. Faktanya Rusia adalah negara multi-partai dan berdemokrasi, dan jika ditanya apakah mereka ingin kembali ke zaman Unisoviet, banyak dari mereka yang tidak menginginkannya.

Rusia tidak beragama

Hal ini sangat berhubungan dengan pemikiran pertama. Faktanya di negara ini anda dengan mudah menemukan gereja kristen Orthodoks. Ya sebagian besar memeluk agama kristen orthodoks atau dalam bahasa rusia disebut православие, dibaca pravaslaviye. Berdasarkan wikipedia 41% beragama kristen orthodoks. Dan kedua ada islam. Biasanya orang rusia bergama islam berasal dari daerah selatan Rusia atau daerah pegunungan Kaukasus. Budha dan Yahudi juga ada di Rusia.



anak-anak bermain air di kolam taman
Rusia negara dingin

Hal ini bisa dibilang ya atau tidak. Faktanya Rusia memiliki 4 musim, yaitu musim panas, gugur, dingin, dan semi. Selain hal tersebut wilayah Rusia itu sangat luas, jika anda berada di bagian utara Rusia, seperti Moskow atau Peterburg, maka anda akan merasakan suhu -40°C pada musim dingin, dan pada musim panas bisa mencapai angka +25°C. Jika anda berada di bagian selatan Rusia, seperti Rosto on Don, Krasnodar, atau Sochi, maka pada saat musim dingin rata-rata -18°C dan pada musim panas bisa mencapai agka +35°C bahkan lebih. Ya memang seperti di Siberia, disana sangat jarang terjadi musim panas. Musim panas (Juni sampai Agustus), gugur (September sampai November), dingin (Desember sampai Februari), dan semi (Maret sampai Mei). Jadi anda harus tau pakaian seperti apa yag anda harus siapkan jika ingin ke Rusia.

Rusia penduduknya sangat tidak ramah dan tertutup

Hal ini tergantung dari karakter yang dimiliki oleh orang tersebut. Sejauh ini mereka sangat welcome terhadap orang asing yang datang ke Rusia. Intinya jangan berbuat hal-hal bodoh saja. Maka anda akan aman. Mereka akan senang membantu anda, namun akan lebih baik jika anda bia berbahasa Rusia, maka mereka bisa menjelaskan banyak hal dan cenderung cerewet, biasanya nenek-nenek. Rasa ketidakramahan yang didapat mungkin karena mereka selalu berbicara to the point, tidak bertele-tele. Hal yang perlu diingat “mereka sangat jarang menyapa anda terlebih dulu!!!!”.

Rusia negara Mafia

Pemikiran ini sangat sulit dibuktikan, karena sejauh ini saya belum melihat secara langsung seperti apa mafia di sana. Tapi yang pasti kata seorang teman saya bahwa mafia masih ada, namun jumlahnya tidak banyak. Dan mereka biasanya lebih sering melakukan underground movement.

Rusia sangat membenci Amerika Serikat

Pemikiran yang timbul akibat perang dingin yang terjadi pada tahun 1960-an. Faktanya makan fastfood yang amerika banget menjadi tempat favorite mereka untuk makan. Maka jangan heran jika anda melihat antrian panjang di KFC dan MacD. Dan untuk anak muda, mereka sangat menyukai tv series seperti game of thrones, walking death, dan bahkan friends.


===========================================================

Tips and tricks tinggal di Rusia


Jangan pernah menolak “minuman” dari orang lain, apalagi jika teman atau kenalan anda. “Minum bareng” adalah suatu “upacara” wajib jika anda ingin mendapatkan teman orang Rusia. Jika anda menolak usahakan dengan kalimat tegas, misalnya “saya tidak minum, karena saya seorang Muslim” atau sebagainya. Mereka akan menghargai prinsip kita.

Jika anda tidak ingin menolak, anda bisa meminum namun dengan pelan-pelan tidak usah terikut “arus” bagaimana mereka “minum”. Kecuali jika anda memang ingin mabok.

Jika anda bertamu wajib membawa buah tangan ke tempat tujuan. Sepertinya hal ini tidak hanya di rusia saja.

Jangan memberi wanita bunga dengan jumlah yang genap (2,4,6,8) biasanya untuk orang yang meninggal. Berilah angka ganjil (1,3,5,7). Mereka sangat menghargai pemberian bunga tersebut.

NB: berdasarkan pengalaman dan pengamatan pribadi




Comments

Popular posts from this blog

Preposisi “в” dan “на” untuk Menunjukkan Tempat

Pada kesempatan ini saya mau sedikit share tentang penggunaan kata depan atau preposisi untuk menunjukkan tempat. Ada banyak preposisi dalam bahasa Rusia, namun pada artikel ini akan difokuskan untuk membahas “в” dan “на” untuk menjawab pertanyaan “ где ?” (dimana). Dalam bahasa Indonesia sendiri “в” dan “на” bisa diartikan dengan “di” atau “pada saat”, dsb. Namun ada beberapa situasi dasar, bagaimana menggunakan preposisi “в” dan “на”.

Galeri Foto Presentasi Pesawat Tempur MiG-35

MiG - 35      Foto: Marina Lystseva / TASS Di Lukhovitsy, kota pinggiran Moskow berlangung pertunjukan internasional pesawat temput terbaru berkemampuan multi fungsi MiG-35, yang uji terbangnya dimulai pada bulan januari. Pesawat ini akan melengkapi kekuatan armada udara Rusia.

Top 5 Russian Films tentang PD II

1. “The Cranes Are Flying” (1957) karya Mikhail Kalatozov Film yang mempunyai judul asli Летят журавли (baca: Letyat zhuravli) ini diproduksi pada tahun 1975. Film tersebut dipilih oleh kritikus film Rusia sebagai film terbaik pada peringatan 50 tahun pertama industri film Rusia. Film ini mengalahkan film-film klasik bertema PD II lainnya seperti "Ballad of a Soldier" (1959) karya Grigorii Chukhrai, "Fate of a Man" (1959)-nya Fedor Bondarchuk, dan "Ivan’s Childhood" (1962) karya Andrei Tarkovsky. Plot Veronica dan Boris berjalan di jalan-jalan Moskow, mereka saling mencintai satu sama lain. Veronica tertawa, karena mereka bahagia bersama pagi ini. Mereka melihat beberapa burung bangau terbang di langit. Ketika tiba di rumah Veronica ,mereka berbicara tentang sebuah pertemuan di tepi sungai. Dan PD II meletus di Moskow. Boris bekerja di pabrik dan ia tidak punya waktu untuk berbicara dengan Veronica, dan situasi sulitpun memaksa dirinya harus